Rabu, 11 Juni 2014

Variabel

Standard
Variabel merupakan sesuatu yang digunakan untuk menampung sebuah data. Sebuah variabel harus ada dalam sebuah kelas atau metode. Pembuatan sebuah variabel di Java terlihat pada kode dibawah ini.

Tipevariabel namavariabel;


Tipe variabel dapat berupa tipe data atau kelas, misal :

int nilai;
char indexNilai;

Untuk menambahkan nilai ke sebuah variabel, maka dapat menggunakan tanda = (sama dengan) , misal jika kita akan menambahkan nilai 100 pada variabel nilai dan A pada variabel indexNilai, maka dapat terlihat pada kode dibawah ini.

int nilai;
char indexNilai;

nilai = 100;
indexNilai = 'A';

Atau dapat juga langsung saat pembuatan sebuah variabel.

int nilai = 100;
char indexNilai = "A";

Syarat-syarat penamaan variabel adalah :

  1.  Harus diawalai dengan huruf
  2. Tidak boleh terdapat karakter unik seperti @, #,% dan lain-lain
  3. Tidak boleh mengandung karakter putih (spasi, enter, tab)

Membuat Looping Segiting Di JAVA

Standard
Cara membuat Looping Segitiga Mungkin cukup mudah apabila kita pikirkan dengan logika dan bisa dituangkan kedalam Script.
bagi yang sudah paham , mohon maaf apabila terlalu rumit dan tidak simple. ini suatu pembelajaran saya, iseng-iseng aja sih buatnya. oke kita langsung aja ke scriptnya.

           
  int i = 1;
for(i=1; i<=5; i++){  // membuat enter atau baris baru.

int j = 1;
for(j=i; j<=5; j++){  // membuat spasi 
System.out.print(" ");
}

for (int g=0; g<= (i*2) -2 ; g++){ // menampilkan bintang dan agar terlihat seperti segitiga

System.out.print("*");

}
System.out.println();
}


monggoh dicoba gan. bila terlalu rumit dan kurang jelas, bisa hubungi saya.

Cara Membuat HelloWorld Di JAVA

Standard

  1. Program Hello World

setelah sudah mempersiapkan jdk, jre dan eclipse, Kali Ini kita akan belajar membuat "helloworld" di java dengan menggunakan aplikasi eclipse.  pertama kita harus membuat packagenya dan lalu class nya sebelum kita menulis script ini.

       public class HelloWorld {
        
              public static void main(String[] args) {
            
                 System.out.println("Hello World");

             }

        }

Pada kode diatas, kita telah membuat sebuah program sederhana yang
menampilkan tulisan “Hello World” pada console. Terdapat beberapa aturan
dalam membuat program dalam Java yaitu :

    1. Nama file harus sama dengan nama kelas program. Misal pada kode diatas nama kelasnya adalah HelloWorld, maka nama file harus HelloWorld.java.
    2. Hanya boleh terdapat satu kelas public pada sebuah file.
    3. Kelas yang menjadi program harus memiliki metode public static void main(String[] args)
    4. Terminal pada Java menggunakan tanda ; (titik koma).

Persiapan Awal suatu Pemrograman JAVA

Standard

Marilah kawan kita belajar java bersama, ane juga baru pemula untuk masalah pemrograman java, tapi insya Allah jika kita sungguh-sungguh untuk belajar , ane yakin kita bisa.

Langsung aja nih bro, persiapan untuk melakukan pemrograman java, sesuai ane pake .


  • Peralatan yang Diperlukan
        Pada pelatihan Java Dasar ini, peralatan yang diperlukan adalah :

    1. Java Development Kit versi 1.6 keatas.
    2. Java Runtime Environtment versi 1.6 keatas.
    3. Eclipse Indigo, Juno or keppler


  • Java Development Kit

         Java Development Kit merupakan perangkat lunak yang digunakan untuk melakukan proses kompilasi dari kode Java menjadi bytecode yang dapat dimengerti dan dapat dijalankan oleh Java Runtime Environtment. Java Development Kit wajib terinstall pada komputer yang akan melakukan proses pembuatan aplikasi berbasis Java. Namun Java Development Kit tidak wajib terinstall di komputer yang akan menjalankan aplikasi yang dibangun menggunakan Java.
  • Java Runtime Environtment

        Java Runtime Environtment merupakan perangkat lunak yang digunakan untuk menjalankan aplikasi yang dibangun menggunakan java. Versi JRE harus sama atau lebih tinggi dari JDK yang digunakan untuk membangun aplikasi agar aplikasi dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan.
  • Ecplise
    Eclipse adalah sebuah IDE (Integrated Development Environment) untuk mengembangkan perangkat lunak dan dapat dijalankan di semua platform (platform-independent). Berikut ini adalah sifat dari Eclipse:
    • Multi-platform: Target sistem operasi Eclipse adalah Microsoft WindowsLinuxSolarisAIXHP-UX dan Mac OS X.
    • Mulit-language: Eclipse dikembangkan dengan bahasa pemrograman Java, akan tetapi Eclipse mendukung pengembangan aplikasi berbasis bahasa pemrograman lainnya, seperti C/C++, CobolPythonPerlPHP, dan lain sebagainya.
    • Multi-role: Selain sebagai IDE untuk pengembangan aplikasi, Eclipse pun bisa digunakan untuk aktivitas dalam siklus pengembangan perangkat lunak, seperti dokumentasi, test perangkat lunak, pengembangan web, dan lain sebagainya.
    Eclipse pada saat ini merupakan salah satu IDE favorit dikarenakan gratis dan open source, yang berarti setiap orang boleh melihat kode pemrograman perangkat lunak ini. Selain itu, kelebihan dari Eclipse yang membuatnya populer adalah kemampuannya untuk dapat dikembangkan oleh pengguna dengan komponen yang dinamakan plug-in.

    Sekian dari ane untuk persiapan awalnya, nanti ane jelasin buat pemrogramannya bro,
    thanks.

    sumber dari : id.wikipedia.com